Daftar Harga Kartu Indosat Unlimited

Sebelum melihat harga kartu Indosat, maka sebaikya simak dulu perihal kartu perdananya. IM3 Ooredoo ini biasanya hanya menyebut kartu perdana sebagai starter pack prabayar. Dimana kartu perdana yang beredar sudah dilengkapi dengan paket internet.

harga kartu indosat

Untuk harga yang dipatok biasanya akan mengikuti kuota data yang ada pada kartu perdananya tersebut. Untuk lebih paham akan daftar harga kartu Indosat ini, maka silahkan kamu simak saja penjelasannya berikut ini.

Daftar Harga Kartu Indosat Murah

Harga kartu Indosat memang cukup beragam. Kamu bisa mendapatkan list harga dan paket internet Indosat lengkap melalui aplikasi myIM3 atau dengan mengaksesnya melalui dial *123#. Untuk mengetahui beberapa paket yang ditawarkan Indosat Ooredoo, maka kamu bisa simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Harga kartu Indosat Tanpa Kuota

Harga kartu Indosat tidak hanya berlaku bagi kartu perdana yang dibekali dengan kuota internet saja. Melainkan juga ada banyak sekali kartu Indosat tanpa kuota yang dijual di pasaran.

Biasanya kartu ini dijual hanya untuk membeli nomor Indosat saja. Untuk paket internetnya akan dibeli dan dipilih sendiri melalui aplikasi myIM3. Untuk harga dari kartu kosongan ini biasanya adalah 2 ribu rupiah.

2. Harga kartu Indosat Murah

Perlu Anda ketahui, bahwa Indosat sudah meluncurkan fitur terbaru yang bernama Pulsa Safe. Pulsa Safe sendiri merupakan fitur terbaru dari paket internet IM3 Ooredoo yang membuatmu tidak akan khawatir lagi kehabisan kuota internet. Sebba, kamu akan terus bisa internetan meski kuota sudah habis.

Pulsa Safe ini tidak akan memotong pulsa kamu. Hanya saja, kecepatan internetmu akan berkurang. Namun, kamu tetap bisa internetan dengan kecepatan 64 kbps. Nah, fitur ini tersedia untuk pelanggan paket Yellow, Freedom U, Freedom Combo, dan Freedom Internet.

Saat ini, harga kartu Indosat sudah menghadirkan layanan 5G secara terbatas. Untuk jangkauan wilayahnya pun masih terbatas, jadi tidak semua daerah di Indonesia bisa mencoba 5G dari Indosat ini.

Nah, untuk wilayah yang sudah kebagian 5G ini antara lain adalah Jakarta, Surakarta, Surabaya, Balikpapan, dan Makassar. Namun, wilayah yang disebutkan itu pun tidak semua area bisa menjangkau 5G. Hanya ada beberapa titik saja.

Paket 5G dari Indosat ini bisa kamu dapatkan dengan cara membeli paket Freedom internet. Harga dari paket ini sendiri mulai dari 100 ribu rupiah. Untuk rincian harganya sendiri masih belum diungkapkan secara jelas oleh Indosat.

3. Harga kartu Indosat Unlimited

Harga kartu Indosat kini sudah memiliki paket internet yang baru. Paket ini bernama Freedom Kuota Harian yang tentunya akan tetap memberikan kamu unlimited internet dengan kecepatan yang sudah ditetapkan.

Tentunya terdapat beberapa alasan mengapa kamu harus membeli paket Freedom Kuota Harian ini. Pertama, kuotanya cukup besar, yakni 1 GB per harinya. Dimana kuota ini bisa kamu pakai 24 jam penuh alias seharian. Selain itu, paket ini juga sudah mendukung fitur Pulsa Safe yang tidak akan memotong pulsa kamu ketika kuota sudah habis.

Selain harian, masih ada 3 varian paket yang bisa kamu pilih, mulai dari 7 hari, 14 hari, dan 28 hari.

Untuk harga paket dengan masa aktif 7 hari adalah 24 ribuan saja yang terdiri dari 7 GB (penggunaan kuota harian 1 GB) dan Pulsa Safe. Untuk harga paket dengan masa aktif 14 hari adalah 45 ribuan saja yang terdiri dari 14 GB (penggunaan kuota harian 1 GB) dan Pulsa Safe).

Terakhir, untuk harga paket dengan masa aktif 28 hari adalah 79 ribuan saja yang terdiri dari 28 GB (penggunaan kuota harian 1 GB) dan Pulsa Safe.

4. Harga kartu Indosat Unlimited 1 Bulan

Paket unlimited indosat

Harga kartu Indosat selanjutnya adalah harga kartu Indosat unlimited untuk 1 bulan. Tarif dari paket ini termasuk murah. Dimana paket bisa kamu gunakan selama 25 ham penuh dengan masa bonus untuk internet tengah malam.

Untuk harga paketnya sendiri akan mengikuti dengan daerahmu tinggal. Paket yang satu ini juga sudah dilengkapi dengan Pulsa Safe yang akan mengamankan pulsamu agar tidak terpotong meski kuota sudah habis.

Ada cukup banyak pilihan paket yang bisa kamu pilih dari paket Indosat unlimited 1 bulan ini. Mulai dari harga 15 ribu rupiah saja untuk paket 2 GB + Pulsa Safe dengan tambahan kuota Snapchat 1 GB nelpon ke IM3 Ooredoo dan Tri sepuasnya, hingga 125 ribu untuk 100 GB + Pulsa Safe.

Untuk harga paket 125 ribu dengan kuota 100 GB ini merupakan harga diskon dari Indosat yang awalnya adalah 250 ribu rupiah.

5. Harga Kartu Indosat di Konter

Harga kartu Indosat yang ada di konter pun cukup beragam. Harga kartu Indosat ini akan bergantung pada kuota yang ada di dalamnya. Kamu bisa memilih kartu dengan kuota sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.

Semakin besar kuota yang ada dalam kartu tersebut, maka harga kartu Indosatnya pun akan semakin mahal, begitu pula sebaliknya. Jadi, kamu bisa menyesuaikan harga kartu Indosat ini dengan budget yang kamu miliki.

6. Harga kartu Indosat 1 GB

Harga kartu Indosat untuk pekta 1 GB pun cukup beragam. Namun, untuk paket 1 GB ini bisa kamu dapatkan di paket IM3 Ooredoo Yellow. Dimana isi dari paket ini terdiri dari 4 pilihan paket.

  • Untuk paket 700 MB + Pulsa Safe dengan masa aktif 1 hari dibandrol dengan harga 3 ribu rupiah saja.
  • Paket 1 GB + Pulsa Safe dengan masa aktif 1 hari dibandrol dengan harga 3 ribuan saja.
  • Paket 1 GB + Pulsa Safe dengan masa aktif 2 hari dibandrol dengan harga 5 ribu rupiah.
  • Dan, untuk paket 1 GB + Pulsa Safe dengan masa aktif 7 hari dibandrol dengan harga 10 ribu rupiah saja.

7. Harga Kartu Indosat 2 GB

Harga kartu Indosat untu kuota 2 GB + Pulsa Safe untuk masa aktif 1 hari adalah 7 ribu rupiah. Paket ini masuk dalam paket IM3 Ooredoo Freedom Internet. Selain itu adal juga paket Freedom Apps Fun 2 GB dengan masa aktif 7 hari seharga 11 ribuan saja. Untuk paket Freedom Apps Edu 2 GB masa aktif 2 hari dibandrol dengan harga 3 ribuan saja.

8. Harga Kartu Indosat Kosong

Harga kartu Indosat ini sama dengan harga kartu Indosat tanpa kuota, yakni seharga 2 ribu rupiah saja. Berarti kartu ini tidak memiliki pulsa juga sama sekali, namun jika anda ingin transfer pulsa Indosat ke Indosat, caranya cukup mudah dan anda bisa menerapkannya secara langsung.

9. Harga Kartu Indosat Paketan

Harga kartu untuk paketan Indosat ini cukup beragam. Kamu bisa mengecek detailnya langsung dari aplikasi myIM3. Dengan begitu, maka kamu bisa menyesuaikan kebutuhan kuota dengan budget yang kamu miliki.

Dan inilah beberapa harga Indosat yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. Untuk rincian lengkap mengenai paket Indosat, bisa kamu dapatkan melalui aplikasi myIM3.

FAQ

Apakah daftar kartu Indosat harus menggunakan identitas?

Hampir seluruh provider di Indonesia mewajibkan daftar kartunya menggunakan identitas pribadi atau KK.

Apakah paket Indosat unlimited bisa digunakan 24 jam?

Bisa, namun dibatasi saja data yang diberikan. Biasanya akses aplikasi tertentu yang diberikan unlimited selama 1 bulan full.